

KabarAnambas.com Anambas – Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Polres Kepulauan Anambas menggelar Apel Pasukan dan Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) di Lapangan Sulaiman Abdullah Tarempa pada Senin, 26 Agustus 2024. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Anambas, AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., serta dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pejabat utama Polres, dan instansi terkait lainnya.
Apel gelar pasukan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana dalam menghadapi potensi gangguan keamanan selama berlangsungnya Pilkada di wilayah Kepulauan Anambas. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Raden Ricky Pratidiningrat memasang pita operasi sebagai tanda dimulainya Operasi Mantap Praja Seligi 2024, yang akan berlangsung selama 112 hari, mulai 27 Agustus hingga 16 Desember 2024.
Dalam amanatnya, Kapolres menekankan tiga aspek utama yang harus menjadi perhatian seluruh jajaran Polri, khususnya Polres Kepulauan Anambas. “Kesiapan personel, komunikasi publik yang efektif, serta sinergitas antar pihak terkait merupakan kunci dalam menciptakan situasi yang kondusif selama Pilkada,” ujar Kapolres.
Operasi Mantap Praja Seligi 2024 akan melibatkan 463 personel, terdiri dari 201 anggota Polri dan 262 petugas Linmas, yang akan disebar di 112 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kepulauan Anambas. Dari jumlah tersebut, 131 personel Polri akan bertugas di TPS, sementara 70 personel lainnya akan siaga.
Setelah apel gelar pasukan selesai, kegiatan dilanjutkan dengan simulasi Sispamkota. Simulasi ini menggambarkan skenario pengamanan pasca pemungutan suara, termasuk potensi kerusuhan akibat unjuk rasa masyarakat yang tidak puas dengan hasil Pilkada. Dalam skenario tersebut, Tim Dalmas Humanis Polres Kepulauan Anambas berupaya meredam situasi melalui dialog. Namun, ketika massa mulai bertindak anarkis, Tim Dalmas mengambil langkah tegas untuk mengendalikan situasi.
Simulasi ini menegaskan keseriusan Polres Kepulauan Anambas dalam mempersiapkan diri menghadapi segala kemungkinan selama Pilkada. Dengan pendekatan yang terukur dan antisipatif, Polres Kepulauan Anambas berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga proses Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Kepulauan Anambas dapat berlangsung aman dan lancar.( F )