

KabarAnambas.com Mesuji — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Humas Polri ke-74, Humas Polres Mesuji menggelar kegiatan donor darah di Unit Transfusi Darah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ragab Begawe Caram, Rabu (22/10/25).
Kegiatan ini diikuti oleh personel Polres Mesuji, insan pers, serta masyarakat umum yang dengan antusias turut berpartisipasi. Suasana keakraban dan semangat kebersamaan tampak mewarnai jalannya acara yang berlangsung penuh semangat kepedulian sosial.
Kasihumas Polres Mesuji, IPTU Tata Subrata, mewakili Kapolres Mesuji AKBP Dr. Muhammad Firdaus, S.I.K., M.H., menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan donor darah tersebut.
> “Kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Humas Polri ke-74. Melalui kegiatan ini, kami berharap Humas Polres Mesuji dapat semakin dekat dengan masyarakat serta memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Kabupaten Mesuji,” ujar IPTU Tata.
Menurutnya, aksi donor darah tersebut bukan hanya bentuk kepedulian terhadap sesama, tetapi juga upaya nyata membantu memenuhi kebutuhan darah di wilayah Kabupaten Mesuji. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat hubungan antara Polri, insan pers, dan masyarakat.
Lebih lanjut, IPTU Tata menambahkan bahwa dalam rangkaian peringatan HUT Humas Polri ke-74, pihaknya juga akan melaksanakan berbagai kegiatan sosial lainnya, seperti bakti sosial dan penyuluhan kamtibmas, sebagai wujud komitmen Polri untuk terus melayani, mengayomi, dan melindungi masyarakat.
> “Kami ingin momentum ini menjadi pengingat bahwa tugas Humas Polri bukan hanya membangun komunikasi, tetapi juga menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat,” pungkasnya.( Yosa Saputra)