

KabarAnambas.com Anambas — Bupati Kepulauan Anambas, Aneng, meresmikan secara resmi kantor baru Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) yang berlokasi di Batu Tambun, Kamis (30/10/2025). Acara tersebut menandai babak baru pelayanan kebencanaan dan keselamatan di daerah kepulauan itu, dengan semangat yang diusung: “Energi Baru Damkar Maju.”
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Aneng hadir bersama Wakil Bupati Raja Bayu, serta sejumlah pimpinan OPD dan tamu undangan. Kehadiran keduanya menjadi bentuk dukungan nyata terhadap peningkatan pelayanan publik di bidang penanggulangan kebakaran dan penyelamatan masyarakat.
Dalam sambutannya, Bupati Aneng menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh jajaran Damkar Anambas yang dinilainya telah menunjukkan dedikasi tinggi tanpa kenal waktu dalam melindungi keselamatan warga.
> “Gedung baru ini bukan hanya simbol fisik, tetapi juga semangat baru bagi seluruh jajaran Damkar Anambas untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujar Aneng.
Ia menegaskan, pembangunan fasilitas baru tersebut merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas untuk memperkuat sarana dan prasarana penunjang pelayanan publik, khususnya dalam penanganan kebakaran dan penyelamatan di wilayah yang memiliki tantangan geografis kepulauan.
> “Kami ingin masyarakat Anambas merasa aman dan terlindungi. Dengan fasilitas yang lebih baik, semangat kerja yang tinggi, dan personel yang profesional, Damkar akan semakin siap menghadapi berbagai situasi darurat,” tambah Bupati.
Kepala Dinas Damkarmat Anambas, Wan Mahdar, dalam laporannya menyampaikan bahwa saat ini pihaknya memiliki 107 personel aktif yang tersebar di tiga pos sektor dan satu Markas Komando (Mako). Mako Damkar sendiri diperkuat 34 personel yang siap siaga selama 24 jam penuh.
Ia juga menuturkan bahwa tahun ini Damkar Anambas telah menangani 8 kasus kebakaran dan 130 kasus non-kebakaran, termasuk evakuasi hewan liar dan penyelamatan warga.
Wan Mahdar menambahkan, peresmian kantor baru ini menjadi simbol kesiapan Damkar Anambas dalam mewujudkan visi besar “Energi Baru Damkar Maju” — semangat baru menuju pelayanan yang lebih cepat, sigap, dan profesional.
Namun ia juga berharap adanya tambahan armada dan fasilitas pendukung pada tahun anggaran berikutnya agar pelayanan semakin optimal.
Acara peresmian berlangsung hangat dan penuh semangat kebersamaan. Momen itu ditutup dengan pembacaan pantun oleh Kadis Damkarmat yang disambut tawa dan tepuk tangan hadirin:
> “Sungguh bahagia pengantin baru,
Tersenyum manis tersipu malu.
Damkar datang membawa energi baru,
Bersama Pak Aneng dan Pak Raja Bayu,
Anambas akan maju selalu.” ( F )