Wakil Bupati Anambas Wan Zuhendra Hadiri Peringatan HUT ke-8 TBM Anak Bangsa Arung Hijau

Wakil Bupati Anambas Hadiri Peringatan HUT ke-8 TBM Anak Bangsa Arung Hijau

KabarAnambas.com Anambas – Wakil Bupati Anambas Wan Zuhendra menghadiri acara Peringatan Hari Ulang Tahun Taman Bacaan Masyarakat Anak Bangsa Ke 8 Pesona Wisata Arung Hijau, di Desa Tiangau Kecamatan Siantan Kabupaten Kepulauan Anambas, Minggu (21/07/2024).

Ketua Panitia penyelenggara kegiatan mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bapak Wakil Bupati, Kepala OPD, dan instansi vertikal atas partisipasinya dalam kegiatan HUT Taman Bacaan Masyarakat Anak Bangsa. Semoga acara ini berjalan dengan baik.

“Taman Bacaan Anak Bangsa di bawah Yayasan Peduli telah berdiri sejak tahun 2016,” ujarnya.

“Alhamdulillah, telah banyak dukungan dari pemerintah dan swasta yang membuatnya bermanfaat bagi anak bangsa untuk pembelajaran anak-anak kita,” lanjutnya.

Lanjut Ketua Panitia, TBM Anak Bangsa juga bermanfaat bagi masyarakat untuk mengakses internet dengan bantuan dari Kementerian Kominfo, serta untuk kegiatan Rumah Tahfizh Quran berkat Taman Bacaan Masyarakat Anak Bangsa ini.

Saat ini, kata ia, sudah dibentuk Museum Perbatasan dengan tujuan mengedukasi anak-anak dan masyarakat tentang sejarah di daerah kita ini, imbuhnya.

Wakil Bupati Kepulauan Anambas mengatakan bahwa atas nama pemerintah dan pribadi, mengucapkan selamat kepada Yayasan Peduli Desa Tiangau atas program dan motivasi yang terus berlanjut dan bermanfaat bagi masyarakat. Semoga upaya ini dapat mencerdaskan anak bangsa berkat Taman Bacaan Masyarakat Anak Bangsa.

“Saya mengucapkan selamat kepada panitia Taman Bacaan Masyarakat Anak Bangsa yang telah sukses melaksanakan kegiatan ini, serta terima kasih kepada para tamu undangan yang turut menyemarakkan acara ini. Saya juga meminta maaf karena ada kegiatan lain yang mengharuskan saya tidak bisa ikut hingga selesai acara,” ucapnya.

Ketua Yayasan Peduli Desa Tiangau mengungkapkan bahwa pada tahun ini, Desa Tiangau, khususnya Arung Hijau, mendapat rahmat dari Allah SWT dengan adanya pembangunan jalan di depan kita ini, yang dibuat dengan dana APBN sebesar 8 miliar.

“Jika senam di lapangan bola terasa biasa saja, senam di tepi laut ini akan lebih berkesan dan indah. Mari kita kunjungi tempat wisata Arung Hijau yang hanya berjarak 10 menit dari Tarempa. Di sini terdapat banyak kuliner yang bisa dinikmati para pengunjung,” ungkapnya.

Wakil Bupati Anambas menghimbau masyarakat agar bersama-sama meramaikan taman bacaan masyarakat di Desa Tiangau ini. Semoga ini dapat menambah pengetahuan kita semua, pungkasnya.

Kepala Desa Tiangau mengucapkan terimakasih kepada para tamu undangan dan bapak ibu sekalian telah hadir dalam menyemarakkan kegiatan memperingati HUT Taman Bacaan Masyarakat Anak Bangsa Arung Hijau Desa Tiangau.

“Apabila terdapat kegiatan kurang berkesan mohon dimaafkan dan dimaklumi. Dengan adanya kegiatan yang dilaksanakan TBM ini semoga dapat meningkatkan pariwisata Arung Hijau,” tutupnya. (Red)

157

Nilai Kualitas Konten

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like